-->

Inilah 13 Makanan Terpedas di Dunia, Ada Dari Indonesia Juga Lho!

Banyak orang menyukai kuliner dengan cita rasa yang pedas. Meskipun “menyiksa” lidah, rasa pedas rupanya menjadi salah satu elemen penting yang membuat penikmatnya tidak ingin berhenti. Jika kamu adalah penggemar makanan pedas, mesti tahu dong apa saja makanan terpedas di dunia!

Tak hanya Indonesia saja, ternyata banyak negara dari berbagai benua yang tegila-gila dengan rasa yang dihasilkan oleh cabai ini.

Mulai dari Amerika Serikat hingga India, negara-negara ini memiliki pilihan kuliner yang tak kalah dengan makanan pedas di Indonesia.

Bagi kamu yang suka makanan pedas, coba deh tantang perutmu makan makaanan terpedas di dunia ini. Dijamin pasti kamu akan mandi keringat dan perutmu akan meronta-ronta. Mau tahu apa saja? Simak yuk!

Jerk Chicken – Karibia

Karibia punya makanan terpedas di dunia yang cukup populer buat para pecinta pedas.

Jerk chicken merupakan kuliner pedas yang berasal dari salah satu negara di pulau Karibia.

Makanan ini diolah menggunakan beragam rempah seperti pala, daun bawang, bawang putih, thyme dan beberapa rempah lainnya, yang menjadi ciri-ciri utama dari makanan ini adalah menggunakan bahan dasar cabe scotch bonnet.

Menggunakan paha ayam sebagai bahan utama, rasa pedas dari makanan datang dari scotch bonnet alias cabai merah Karibia atau habanero yang diolah.

Jika dibandingkan dengan cabai rawit Indonesia yang skala kepedasannya 30 ribu unit Scoville, tingkat kepedasan cabai yang satu ini besarnya mulai dari 80 ribu unit scoville.

Yang kepengen bibirnya makin seksi kemerahan, cobain nih !

Sambel Ulek – Indonesia

Kalian pasti udah pernah makan sambel ulek ini, apalagi kalau di hidangkan bareng lalapan hijau, pasti semakin nikmat bukan.

Nah Indonesia emang jadi salah satu negara yang mempunyai beragam masakan pedas, salah satunya adalah sambel ulek.

Makanan terpedas didunia ini terbuat dari cabai rawit dan cabai merah, ya gimana gak pedas ya, bahan dasarnya aja cabai semua.

Lebih hebatnya lagi, banyak orang di dunia yang mengakui sambal ulek dari Indonesia ini adalah masakan terpedas nomer satu. Wow!

Papa a la Huancaina – Peru

Makanan terpedas didunia selanjutnya berasal dari Peru. Hidangan ini termasuk dalam kategori makanan ringan karena menggunakan bahan dasa kentang.

Rasa pedas yang ditimbulkan pada makanan ini berasal dari saus Huancaina yang terbuat dari cabai Amarillo. Cabai ini yang membuat saus Huancaina menjadi sangat pedas.

Kalian berani coba ?

Sik Sik Wat – Ethiopia

Selanjutnya kita beralih ke makanan terpedas lainnya yang berasal dari Etiopia. Di balik fenomena kekeringan di negara ini, Ethiopia juga memiliki kuliner yang sangat pedas.

Makanan ini dibuat menggunakan bahan daging sapi, campuran saus yang terbuat dari cabai, paprika dan fenugreek. Dari semua bahan itulah yang menghasilkan tumis kental asli Etiopia yang sangat pedas.

Makanan khas negara Ethiopia ini termasuk dalam jenis makanan yang terpedas. Bagi Anda yang suka makanan pedas, maka harus menantang diri untuk mencoba makanan yang satu ini. Anda bisa langsung mengunjungi Ethiopia untuk mencoba makanan yang satu ini.

Bengal Village Phaal Curry – London

Kalau kalian pecinta pedas, pastinya tau dengan masakan dari London ini.

Rasa pedas yang dihasilkan dari masakan ini tidak lain adalah dari bumbu khas dan jenis cabai yang berbeda. Jadi gak heran kalau masakan ini juga dinobatkan sebagai makanan terpedasi didunia.

Pastikan perut kalian dalam kondisi sehat jika memakan masakan ini ya.

Sichuan Hotpot – China

Salah satu masakan terpedas didunia yang ada di China adalah Sichuan Hotpot, karena di negara ini memang terkenal dengan kuliner pedasnya yang mendunia.

Masakan terpedas di dunia ini biasanya disajikan menggunakan mangkuk logam berukuran besar dan kompor dibawahnya yang berfungsi untuk menjaga kehangatan dari masakan ini.

Masakan khas China ini juga terkenal dengan tingkat kepedasan yang luar biasa. Makanan ini terbuat dari lobak yang dicampur dengan lada Sichuan, ditambah cabai bird’s eye yang pedasnya mampu membakar lidah.

Kalau ke China, jangan lupa cicipin masakan ini ya!

Red Dog Saloon Naga Viper Wings – London

Makanan terpedas selanjutnya juga berasal dari London nih, makanan ini udah terkenal hingga seluruh dunia lho!

Challenge makanan yang satu ini sudah sangat booming di seluruh dunia, karena kepedasan yang tiada tandingannya. Makanan ini menyajikan olahan sayap ayam yang sudah dibumbui oleh saus khas yang sangat pedas. Makanan ini akan cocok dikonsumsi bersama dengan bir dan juga keju.

Menghidangkan olahan sayap ayam yang sudah dibumbui oleh saus khas yang sangat pedas, sehingga masakan ini cocok dikonsumsi dengan bir dan keju.

Apalagi makanan terpedas didunia ini terbuat dari cabai viper naga yang menjadi salah satu cabai terpedas didunia lho! Vindaloo – India

Hampir sama dengan Indonesia, India juga dikenal luas dengan berbagai macam kulinernya yang kaya akan rempah-rempah.

Makanan terpedas asli India ini terbuat dari bahan-bahan olahan yang membuat sensasi pedas yang berbeda. Makanan ini diolah menggunakan dengan menggunakan berbagai macam cabai seperti ketumbar, jahe, cabe kering, lada dan biji cabai pilihan. Beberapa bumbu tersebutlah yang membuat makanan ini menjadi pedas.

Daging yang disajikan bersama kuah tersebut akan direndam terlebih dahulu menggunakan rempah-rempah pilihan. Sehingga rasa bumbunya meresap hingga ke tulang. Hal inilah yang membuat Vindaloo sangat menarik dan enak.

Dijamin bikin bibir kalian jontor saat memakan masakan ini.

Paella – Spanyol

Paella merupakan makanan yang sangat terkenal di Spanyol karena sensasi pedas yang dipancarkannya. Ini merupakan olahan makanan nasi yang dibalut dalam bumbu khas Spanyol dan tambahan bumbu pedas. Jika dilihat dari tampilannya, makanan ini hampir mirip dengan nasi goreng, namun ditambahkan cabai dan juga keju mozarella yang lezat.

Paella memang cukup terkenal dengan rasanya yang sangat pedas. >Rasa pedas dari makanan ini berasal dari olahan rempah 1kg bawang merah, jahe, bawang putih, barbere dan rempah-rempah lainnya.

Jadi gak heran kalau makanan ini akan bikin mulut kalian terasa terbakar saat menyantapnya. Bagi Anda yang menyukai makanan pedas, harus mencoba kuliner khas Spanyol yang satu ini.

Suicide Chicken – Amerika Serikat

Dari namanya saja sudah meyakinkan banget pedasnya. Suicide yang artinya bunuh diri. Dalam masakannya, ayam ini diberi saus yang terbuat dari tobasco, potongan cabai kering, dan cabai segar yang digoreng sampai kering. Gila!

Kebayang gak sih makan makanan yang satu ini? Dari aromanya saja sudah bisa buat hidung kamu tertusuk.

Tom Yum – Thailand

Makanan terpedas didunia berikutnya berasal dari Thailand. Makanan ini terkenal karena rasanya yang asam pedas dan lezat.

Makanan yang satu ini sudah cukup terkenal karena rasanya yang asam pedas namun lezat. Anda akan ketagihan ketika mencobanya. Makanan ini sangat enak dikonsumsi bersama dengan nasi ataupun tidak. Tom Yum memiliki kuah yang cenderung terasa seperti seafood yang lezat dan gurih.

Makanan ini memiliki kuah yang cenderung seperti kuah seafood yang enak dan gurih. Rasa pedas yang ditimbulkan dari makanan ini berasal dari perpaduan cabai, daun jeruk dan jeruk nipis.

Kimchi Jjigae – Korea

Korea memang dikenal dengan makanan kuahnya yang sangat lezat, nah salah satunya adalah Kimchi yang menjadi salah satu makanan terpedasi didunia.

Makanan ini diracik dengan cara direbus dengan waktu yang lama bersama cabai merah yang membuat masakan Kimchi ini jadi terasa sangat pedas.

Shrimp Creole – Amerika Serikat

Dari Amerika lagi nih, makanan terpedas didunia yang satu ini dibuat menggunakan bahan dasar udang yang memberikan rasa gurih dan seafood.

Diolah menggunakan saus khas yang terbuat dari tomat, cabai dan bebegai rempah lainnya, yang bikin masakan ini jadi pedas adalah pengggunaan jenis cabai Cayenne Papper.

Menyantap makanan ini akan menimbulkan sensasi mulut kebakar dan kepanasan.

Apakah kamu berani makan makanan terpedas yang ada di dunia seperti di atas? Kalau kamu berani, kamu pilih yang mana nih? Yakin lidahmu kuat? Siap bibir jontor dan perut mules ?

Anda mungkin menyukai postingan ini

  1. Untuk menyisipkan sebuah kode gunakan <i rel="pre">code_here</i>
  2. Untuk menyisipkan sebuah quote gunakan <b rel="quote">your_qoute</b>
  3. Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image">url_image_here</i>