-->

Cara Membuat Gethuk Lindri di Rumah

Bismillahirrahmaanirrohiim



ini warnanya kurang berani karena aku pakenya dikit. 
Lagi ada item baru di lapak yaitu gilingan daging manual nagako yang kulihat-lihat,sih bagus. Demi untuk promosi jualan,ya sudah lah aku ambil satu (terpaksa hehe). Dan akhirnya enggak menyesal,deh ambil alat ini.  Untuk kali pertama kupake untuk membuat Gethuk Lindri dulu. Besok rencananya mau dipake untuk menggiling kacang. Sebenarnya aku sudah ada food processor tapi demi bisa memberi keterangan ke calon buyer, okelah aku pake juga. lagipula lumayan juga gak perlu berisik dengar bunyi food processor hehe.

Langsung saja ya resepnya soalnya ini ngeblognya in rush hours hehe. Fotonya gitu-gitu aja soalnya ini buru-buru banget. Sambil masak soto, sambil bikin roti,trus kepikiran belum ngelapak .



ini yang kupake buat menggiling gethuk lindri
Resep gethuk lindri

Bahan :
Singkong kupas 750 gr ( jadi dikupas dulu baru ditimbang ), kupas, cuci bersih, potong kecil-kecil, kukus hingga matang.
Gula 120 gr,aku pake gula halus
1/2 sdt garam halus
1/4 sdt vanili  ,
Pasta pandan
Pasta Coco Pandan

Pelengkap : (campur, kukus)
kelapa parut
sedikit garam

Cara Membuat :
1. Singkong kukus yang masih panas dituangkan ke dalam wadah, tambahkan gula ,vanili,dan garam. aduk rata. Lalu bagi mnejaid 3 bagian .
2. Bagian satu tambahkan passta panda, bagian dua tambahkan passta coco pandan, bagian 3 biarkan putih.
3. Massukan singkong putih ke dalam penggiling  sedikit demi sedikit. potong- potong  singkong yang keluar.
4. Lakukan hal yang sama untuk bagian yang diberi pasta pandan dan pasta coco pandan.
5. Sajikan dengan kelapa parut.


Anda mungkin menyukai postingan ini

  1. Untuk menyisipkan sebuah kode gunakan <i rel="pre">code_here</i>
  2. Untuk menyisipkan sebuah quote gunakan <b rel="quote">your_qoute</b>
  3. Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image">url_image_here</i>